Kamis, 11 Agustus 2011

Analisa Enkapsulasi Pada Praktek Wireshark



Analisa Enkapsulasi Pada Praktek Wireshark
1. . Siapkan PC dengan aplikasi Wireshark
2. Jalankan Aplikasi tersebut
3.     Bila anda terkoneksi internet maka pilih yang “Interface List”, bila sebelumnya sudah menyimpan data untuk menganalisa Wireshark maka pilih “open” dan pilih file yang anda sudah simpan.Jika sudah klik open.

4.    Jika sudah maka akan tampil yang seperti diatas, diatas terdapat ’2172’ frame, pilih salah satu frame untuk dianalisa( Supaya mudah ketik “http” di filter untuk menyaring protocol type ).

5.    Disini saya memilih frame ke-17, dan mari mulai menganalisa...

6.  Layer Aplikasi, Presentasi, dan Session
7.    Dari gambar diatas
Ø  Request version: HTTP/1.0 = Menunjukkan versi http yang digunakan
Ø  Date: Thu, 11 Aug 2011 07:37:56 GMT\r\n  = Menunjukan waktu
Ø  Server: yts/1.20\r\n = Adalah servernya
Ø  Location: http//id.yahoo.com = Adalah lokasi pengalamatan (URL)
Pada layer ini, data – data belum diberi header. Pemberian header akan dilakukan pada layer selanjutnya.

8.  Layer Transport
9.  Pada gambar diatas terlihat :
Ø  Source port: http (80) = adalah sumbernya.. (port server)
Ø  Destination port: 49331 (49331) = adalah tujuannya (port computer)
Ø  Header length: 20 bytes = besar header yang terdapat di layer transport.
Pada layer ini, data dipecah ke dalam paket-paket data yang selanjutnya akan diberi header serta diberikan nomor urut ke paket – paket  tersebut sehingga dapat disusun kembali pada sisi tujuan setelah diterima.
  
10.Layer Network

11.Pada gambar diatas terlihat:
Ø  Version: 4 = Versi IP yang digunakan
Ø  Header Length: 20 bytes = Besar header
Ø  Source: 98.137.149.56= IP sumber (IP sever id.yahoo.com)
Ø  Destination: 172.16.16.88 = IP tujuan (IP computer yang digunakan)
Pada layer ini, Paket – paket data diberikan header berupa IP Address

  12.Layer Data-Link

  13.Pada gambar diatas terlihat:
Ø  Destination: Universa_b6:6a:6d (70:f3:95:b6:6a:6d) = Mac Address Tujuan
Ø  Source: EdimaxTe_62:e7:94 (00:0e:2e:62:e7:94) = Mac Address sumber
Pada layer ini, data diberikan header berupa Mac Address dan diubah menjadi format yang disebut frame.
 14. Layer Physical

 15.Pada gambar diatas terlihat:
Ø  Arrival Time: Aug 11, 2011 14:37:44.79493000 SE Asia standard time = Tanggal terkirim
Ø  Frame Number: 217 = Nomer Frame
Ø  Frame Length: 60 bytes = Ukuran Frame
Pada layer ini, frame tadi diubah menjadi bentuk bit-bit, yang nantinya akan dikirim melalui media transmisi.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar